Thursday, April 26, 2012

Wow @HidupSekarang Dimulai Dari Ciputra World Surabaya


Dalam kunjungan ke Surabaya, hari ini aku mengunjungi Ciputra World, dan perjalanan ini memberikan inspirasi tersendiri dimulai dari beberapa "Wow(baca: kaget sekali)" yang terjadi sampai menemukan inspirasi "Hidup Sekarang" "Wow" Pertama terjadi ketika sesampainya disana, biaya taxinya hanya Rp. 25rb dan cuma cutuh sekitar 20 menit. Kalau di Jakarta dari Kelapa Gading mau ke sunter saja bisa memakan waktu 30 menit dengan biaya taxi 35-40rb. Ketika masuk kedalam Ciputra World, Wow...kaget lagi....ternyata mallnya cukup elit seperti senayan City dan Grand Indonesia Jakarta. Wow keren juga, outletnya pun outlet berkelas. sambil mengagumi interior mall yang atapnya dibuat bergelombang akupun langsung menuju lantai 3 Gramedia, aku berkeliling toko dan entah mengapa, sepertinya suasana ditokonya benar-benar membuatku ingin membeli buku. Buku pertama yang aku ambil adalah Cacing & Kotoran kesayangannya yang ke 3 ~ Ajahn Bram. aku memiliki edisi 1 & 2, dan sekarang ini edisi ke-3. Dan seperti biasa, isinya cukup ringan namun sangat inspiring....

Tidak puas dengan satu buku, akupun berkeliling lagi, akhirnnya menemukan buku "It's Never Too Late To Be What You Might Have Been", judul buku ini menggelitik ku karena memang 2 hari terakhir aku terus memikirkan hal ini & terpikir membuat akun twitter membahas tentang hal ini karena aku pikir banyak dari kita (termaksud aku) mungkin belum bisa menjalani hidup kita seperti yang kita inginkan karena terlanjur mengikuti keinginan orang lain atau persepsi orang lain. Namun sudah aku pikirkan 2 hari, tetap belum menemukan nama akun yang cocok dan pas melihat buku ini, aku langsung kepikiran nama akunya yaitu "Hidup Sekarang" yang terdiri dari dua kata sederhana namun memiliki arti yang lebih besar dari kesederhanaan penyebutannya.

HIDUP : Mungkin selama ini kita memang bisa bernafas & bergerak (arti Hidup pada umumnya), namun apakah kita "benar-benar hidup"? Kenyataannya banyak dari kita yang mengeluhkan kebosanan & kejenuhan dari kegiatan yang dilakukan setiap hari meskipun mungkin memiliki kondisi keuangan yang dianggap sehat bagi sebagian orang. Sehingga Kata Hidup harusnya bermakna Bergerak, Beraktivitas & bernafas dengan penuh kebahagiaan & kepuasan. 

SEKARANG : bermakna Saat ini. Banyak orang suka bilang, "Iya aku mau jadi XXX tapi ga sekarang karena aku masih ada tanggungan" atau "aku akan jadi XXX kalau aku sudah punya uang sekian banyak". Seringnya kita menunggu untuk melakukan hal yang kita inginkan, tapi harus kita sadari bahwa dalam periode menunggu masa yang akan datang untuk melakukan sesuatu, mungkin kita sudah melewatkan banyak kesempatan berharga. selain itu, dalam periode kita menunggu, selalu bisa terjadi hal tidak menyenangkan yang membuat kita tidak bisa melakukan apa yang ingin kita lakukan dimasa depan seperti penyakit & kematian. So, Kenapa harus menunggu nanti? Kenapa Tidak SEKARANG?

Akun Twitter @HidupSekarang, aku buat untuk mengingatkan diri sendiri & teman2 untuk berusaha sebaik mungkin menjalani "Hidup Sepenuhnya Sekarang bukan setengah-setengah, mengeluh dan nanti berapa tahun kemudian". Mengutip dari buku Delivering Happiness, Tony Hsieh, CEO Zappos yang menggunakan prinsip "I Don't Know What I Want To Do, But I Know Exactly What I Don't Want To Do" untuk mengambil keputusan terbesar dalam hidupnya dari seorang pegawai Oracle dengan gaji yang diatas rata-rata angkatan kerjanya, berhenti dan mencoba membuat perusahaan pengembang website bersama seorang temannya. Dan keputusan itulah merupakan langkah awal yang membawa dia akhirnya Memiliki Zappos, Perusahaan Sepatu online terbesar dimana dia sangat menikmati & menemukan kebahagian dalam menjalankan perusahaan tersebut. 

Ketika kita sudah merasa tidak nyaman dengan apa yang kita lakukan, artinya hal tersebut sudah tidak sesuai dengan keinginan hati kecil kita. Ketidaknyamanan tersebut bisa berasal dari berbagai macam hal, sehingga kita harus bisa menyadari apa yang tidak kita sukai kita hanya punya 3 pilihan yaitu:
1. Merubah kondisi yang tidak sesuai dengan kita inginkan menjadi sesuai dengan keinginan kita
2. Menerima & mengikuti kondisi tersebut dimana kita harus melakukan kompensasi terhadap keinginan diri 
3. Keluar dari lingkungan tersebut & mencari lingkungan baru yang sesuai dengan keinginan kita

So, Pilihan selalu ada di tangan kita...seperti kita memilih untuk @HidupSekarang :)

                                   ************************************************
Kelanjutan Cerita di Ciputra World:
setelah mengambil buku ke-2, akupun berjalan lagi dan menemukan "Chicken Soup for Tea Lover's Soul". Ketika melihat buku ini aku langsung kepikiran Teh Putih Merk Silver Needle yang pernah aku ceritakan di blog ini http://wowternyatabarutahu.blogspot.com/2012/04/have-nice-tea-break-with-silver-needle.html. Tertarik ingin mengetahui lebih banyak tentang teh, akhirnya akupun membeli buku ini & setelah dibaca sekilas ternyata ceritanya cukup menarik, bagaimana kegiatan "Ngeteh" menjadi bagian hidup yang menarik bagi masing-masing penulisnya karena selalu ada cerita ketika "ngeteh". 





No comments:

Post a Comment